Raffi Ahmad Tak Pernah Cemburu, Nagita Slavina: Kamu Bodo Amat Apa Nggak Sayang Lagi?
Carilahmas.com – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina hadir menjadi bintang tamu dalam acara ‘Ini Normal Show’. Dalam acara tersebut pasangan yang sudah menikah selama lima tahun itu ditanya seputar kehidupan rumah tangga mereka dalam segmen ‘Jujurlah Padaku’.
Tike Priatnakusumah sebagai salah satu penyiar acara itu pun bertanya kepada Raffi Ahmad apakah pernah cemburu dengan sang istri. “Pertanyaan untuk Raffi. Pernah nggak cemburu sama Gigi?,” tanya Tike Priatnakusumah
“Nggak,” kata Raffi Ahmad lantang seperti yang dikutip di channel YouTube Gen 98.7 FM, Kamis (18/6).
“Nonton film Dilan. Katanya cemburu buat orang tidak percaya diri,” lanjutnya.
1. Respon Nagita Slavina
Mendengar jawaban Raffi Ahmad, Nagita Slavina pun membenarkan bahwa suaminya itu memang tak pernah cemburu. Ia pun jadi sering bertanya-tanya apakah suaminya itu sudah tidak sayang lagi padanya.
“Memang benar nggak pernah (cemburu). Makanya aku nanya kamu tuh sebenarnya bodo amat apa nggak sayang lagi,” ungkap Nagita Slavina.
Meski begitu, Nagita Slavina tak masalah jika suaminya itu tak pernah cemburu. “Biasa aja sih sebenarnya. Kalau mau cemburu ya jangan banyak-banyak. Kalau nggak cemburu ya juga nggak apa-apa,” kata ibunda Rafathar Malik Ahmad itu.
2. Jangan Cemburu Nanti Repot
Raffi Ahmad pun mengatakan dirinya juga memang tidak suka dicemburui. “Jangan lah jangan cemburu. Nanti dia (Nagita) cemburu ke guenya repot, udah santai aja gitu, haha,” tutup Raffi Ahmad seraya tertawa.
click for follow us on Facebook carilamas always be updated, Berita Terkini, get on time
Komentar
Posting Komentar