Peringati Hari Jadi, Fairuz A Rafiq Sempet Kesel Karena Dikerjain Suami
carilahmas.com Jakarta, Pasangan artis Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian baru saja merayakan hari jadi pernikahan mereka yang ketiga, Kamis (21/5).
Dari foto yang diunggah melalui instagram Fairuz, dapat diketahui jika sang suami memberikan kejutan berupa dekorasi romantis di kamar mereka.Taburan bunga dan hiasan balon di atap dilengkapi dengan beberapa foto mereka berdua yang disebar di ranjang semakin membuat Fairuz terharu saat mengetahuinya.
“Makasih ya sayang, makasih, gak tahu mau ngomong apa lagi, kamu buat aku jatuh cinta berkali-kali sama kamu,” tulis Fairuz pada caption unggahan instagramnya.
1. Fairuz Dibuat Kesal
credit: instagram @fairuzarafiqMeski berbahagia, Fairuz mengaku sempat dibuat kesal oleh sang suami. Ia tak sadar jika sebelumnya ia sedang dikerjain sambil menunggu kejutan yang sudah disiapkan.
“Ada aja idenya, bisa buat istrinya ga ngeh sama sekali. Dari alasan sakit perut, minta dimasakin ini itu pokoknya dibuat repot di dapur, dibuat kesel beberapa hari ini dan ternyata semua ini hasilnya,” tutur Fairuz.
2. Hari Pernikahan Bareng dengan Ulang Tahun Anak
Kebahagiaan Fairuz dan Sonny tak hanya berhenti di peringatan anniversary mereka saja. Pasalnya, hari pernikahan mereka ini juga bertepatan dengan hari ulang tahun sang buah hati tercinta mereka, Queen Eijaz Slofa.
click for follow us on Facebook carilamas always be updated, get Gosib on time
Komentar
Posting Komentar