Resep bolu pandan keju kukus Santan Super Lembut
Resep bolu pandan keju kukus – Berbicara bolu atau cake rasanya tak akan ada habisnya ya Bun. Karena saat ini banyak sekali kreasi bolu yang menggugah selera. Mulai dari Bolu Coklat, bolu vanila, Bolu Nutrijel, bolu apel, Bolu Tape, Bolu Jagung, Bolu Gulung, bolu karamel / caramel, Bolu Pisang, Bolu Milo dan resep bolu pandan keju yang akan kita bagikan kali ini.
Bahan A Bolu Kukus Pandan :
- Telur utuh 5 butir
- Gula pasir 250 gram
- SP/TBM (emulsifier) 1 sendok makan
Bahan B Bolu Kukus Pandan :
- Tepung pro rendah / sedang 220 gram
- Tepung Maizena 30 gram
- Vanilli bubuk 1/4 sendok teh
- Sejumput garam
- Ayak menjadi 1 wadah semua bahan, sisihkan
Bahan C Bolu Kukus Pandan :
- Minyak sayur 100 mili liter
- Santan instan 120 mili liter
- Air/susu cair 50 mili liter
- Campur menjadi satu semua bahan, aduk kembali sebelum dituang
- Pasta pandan secukupnya
Bahan Topping Bolu Kukus Pandan :
- Buttercream secukupnya
- Keju parut secukupnya
Cara Membuat Resep Bolu Kukus Pandan :
- Pertama-tama panaskan kukusan hingga air mendidih.
- Selanjutnya gunakan loyang persegi uk 20cm, lalu alasi dengan kertas baking. Oles sekeliling pinggiran loyang dengan sedikit minyak atau margarine. Sisihkan.
- Kocok dengan mixer kecepatan tinggi semua bahan A sampai pucat putih dan mengental, kurang lebih sekitar 10 menitan (bisa disesuaikan mixer masing-masing).
- Setelah adonan mengental, tuang bertahap bahan B dan bahan C secara bergantian, dimulai dari tepung dan diakhiri dengan tepung. Mixer dengan kecepatan sedang sampai tercampur rata.
- Bagi dan timbang adonan menjadi 4 bagian sama banyak, 1 wadah adonan + 1/8 sdt pasta pandan + 1/2 sdt tepung terigu, 1 wadah adonan + 1/4 sdt pasta pandan + 1/2 sdt tepung terigu, 1 wadah adonan + 1/2 sdt pasta pandan + 1/2 sdt tepung terigu, 1 wadah adonan + 1 sdt pasta pandan + 1/2 sdt tepung terigu. Untuk tingkat warna bisa disesuaikan keinginan sendiri.
- Aduk balik masing-masing adonan hingga tercampur rata.
- Tuang masing-masing adonan kedalam plastik segitiga, bertujuan agar adonan lebih rata saat dituang.
- Kemudian Tuang 1 lapisan adonan kedalam loyang (dimulai dari warna yang lebih tua) kukus api sedang lapisan pertama selama 8 menit. Jangan lupa tutup kukusan dibungkus serbet atau kain bersih agar uap panas tidak ada yang jatuh ke adonan.
- Setelah 8 menit buka tutup kukusan dan tuang lapisan kedua, hentakkan loyang, kukus kembali. lakukan sampai setiap lapisan habis. lapisan terakhir kukus selama 15 menitan.
- Setelah matang, keluarkan kue dari kukusan. Biarkan hingga dingin baru dikeluarkan dari loyang.
- Potong-potong sesuai selera, sajikan.
Oh iya saat memberi warna ke bolu, Saya sengaja di ombre ala ala gitu. Jadi warna hijaunya dari hijau terang sampai hijau tua agar lebih unik dan menarik. Namun bagi teman-teman yang ingin lebih praktis dan tidak punya banyak waktu boleh beri pewarna yang sama saja biar sekali kukus.
click for follow us on Facebook Carilamas.com always be updated, get new Tutorial on time
Komentar
Posting Komentar